Selasa, 22 November 2011

kkpi

TUGAS INDIVIDU



Makalah Tips trik power point 2007









                       











Disusun oleh

Nama                   : Fahrul Nur Fatah

NIS                       : 15489

Kelas                    : XI MP2











SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 4 SEMARANG

2011

Slide presentasi yang statis walaupun dibuat dengan PowerPoint tidak jauh berbeda dengan slide transparasi yang dipakai menggunakan OHP (overhead projector). MS PowerPoint memiliki banyak keunggulan untuk melakukan presentasi yang kreatif dan banyak kreasi yang bisa ditampilkan, salah satunya adalah animasi. Penggunaan efek animasi pada presentasi antara lain:

§  Presentasi menjadilebih menarik, interaktif, dan tidak monoton,

§  Membantu memperjelas isi presentasi,

§  Menarik perhatian audience.

MS PowerPoint tidak hanya dapat digunakan untuk presentasi oral saja, tetapi dengan banyak fasilitas yang dimilikinya PowerPoint dapat pula digunan untuk membuat presentasi tanpa perlu orasi pembicara. Animasi pada PowerPoint setidaknya ada tiga macam, yaitu: gambar animasi (animasi gif, flash, atau movie), custom animation, dan slide transition. Custom animation menyediakan fasilitas untuk memilih dan mengatur efek animasi sesuai dengan kebutuhan. Sedangkan slide transition adalah animasi perpindahan antar slide. Pada PowerPoint 2003 tersedia menu Animation Scheme, tetapi menu ini tidak tersedia di PowerPoint 2007.


Tip Menggunakan Animasi

Sebelum menggunakan efek animasi pada slide Anda ada beberapa tip yang perlu diperhatikan, yaitu:

§  Jangan berlebihan. Penggunaan efek animasi yang berlebihan justru akan membingungkan audience dan mengaburkan isi presentasi.

§  Sesuaikan animasi dengan isi, tujuan, audience, dan tempat/lokasi presentasi.

§  Perhatikan waktu yang disediakan. Penambahan efek animasi akan menambah durasi setiap slide presentasi. Semakin banyak efek yang digunakan akan semakin banyak waktu yang diperlukan.

§  Apabila efek animasi dilakukan untuk presentasi oral, jangan banyak menambahkan efek sound. Efek sound cenderung memecah konsentrasi audiende antara suara pembicara dengan sound animasi.









Menu Animasi

Animasi pada PowerPoint 2007 terkumpul pada menu Animasi. Perhatikan gambar berikut ini:


Gambar 1. Menu animasi, custom animation, dan Custom Animation Task Pane. Perangkat untuk membuat efek animasi pada PowerPoint 2007.



Fasilitas Custom Animation

PowerPoint 2007 menyediakan tidak kurang dari 203 efek animasi yang dapat diatur propertinya. Fasilitas ini dapat digunakan untuk memberikan efek animasi pada objek (teks, shape, picture, chart, dan graphic). Tulisan ini akan lebih banyak membahas fasilitas ini. Penjelasan lebih mendetail tentang custom animation akan diberikan pada posting yang lain.











Slide Transition

PowerPoint 2007 menyediakan tidak kurang dari 59 efek slide transisi.


Gambar 2. Pilihan efek-efek transisi slide, tersedia tidak kurang dari 59 efek.

Edit Gambar atau Foto dengan Ms PowerPoint 2007







Seperti yang kita ketahui, Microsoft PowerPoint adalah aplikasi office dari Microsoft yang sering digunakan untuk membuat dokumen presentasi.

Mungkin anda biasa menggunakan aplikasi foto editor seperti Adobe Photosop, GIMP atau yang lainnya. Kali ini kita akan mencoba mengedit gambar atau foto dengan Ms PowerPoint 2007.

Langsung saja ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

  1. Buka aplikasi Ms PowerPoint 2007
  2. Copykan gambar yang ingin anda edit ke dalam slide Ms PowerPoint 2007
  3. Klik gambar atau select jika ada lebih dari satu gambar untuk diedit.
  4. Pilih ke menu Format, maka akan tampak seperti ini


  1. Anda dapat mengedit gambar atau foto dengan semua tool yang ada di menu format seperti pengaturan gambar yang meliputi resize, crop, rotasi, recolor, brightness dan contrast dan juga menambahkan efek-efek gambar seperti yang sudah tersedia ataupun membuat sendiri kombinasi efek gambar.
  2. Jika sudah, pilih gambar atau select gambar yang akan di save. Kemudian klik kanan pada gambar, dan pilih Save as Picture seperti gambar dibawah



Editing ringan pada foto atau gambar dengan Microsoft Office PowerPoint 2007 ini cukup berguna untuk memberi atau menambahkan efek pada gambar ilustrasi yang anda buat untuk melengkapi tulisan seperti di blog agar lebih menarik dan tidak terlihat polos.





TIP TRIK POWER POINT, Mematikan Klik Kanan di saat slide show Pada Media Presentasi Pembelajaran


Power point adalah sebuah software presentasi yang sangat luas penggunaannya terbukti hampir semua orang memakai dalam presentasinya, dari penyajian dengan audensi terbatas maupun yang besar, dari pengajaran di kelas sampai workshop dan seminar.

Penggunaan power point yang meluas ini disebabkan karena beberapa kemudahan diantaranya, hampir semua komputer teristall sofware ini, mudah pengoperasiannya, dan kompatibel dengan pengolah kata sehingga bisa copy paste, tanpa memodifikasi apapun presentasi dapat berjalan baik, dan keunggulan lain pembaca sudah pasti bisa menambahkan sendiri hehehehe.

Dari beberapa kemudahan pengoperasionalannya, kali ini saya menekankan pada kemudahan perpindahan antar slide tanpa perlu scrip, dengan klik kanan kita bisa memanggil shortcut untuk perpindahan bahkan loncat antar slide.

Kemudahan diatas sangat cocok untuk presentasi yang tidak perlu bolak balik antar slide misal penyajian pada seminar, rapat, warkshop, tetapi kemudahan ini kurang pas kalau digunakan pada media pembelajaran yang arah navigasi(perpindahan slide) tidak linier ( dari slide pertama urut samapai slide terakhir) untuk itu perlu penyesuaian penggunaannya.

TIP TRIK POWER POINT kali ini :

  1. Dalam membuat media presentasi hendaknya dibuat tombol navigasi.
  2. Agar perpindahan slide betul-betul disebabkan oleh klik pada tombol maka seting on klik harus dimatikan termasuk fungsi klik kanan.
  3. Cara mematikan fungsi ini cukup sederhana, yaitu masuk menu slide show, pilih set up show, kemudian pilih menu Browsed at a kiosk (full screen)

Sekarang klik dan klik kanan sudah mati, sehingga perpindahan slide betul-betul karena tombol yang kita pilih













Tips-Trik : Mengubah File Powerpoint ke Flash Movie (SWF)


Satu lagi trik yang sangat bermanfaat bagi Anda yang sering membuat animasi dengan aplikasi PowerPoint , yaitu mengubah file powerpoint menjadi file flash selain mengubah berikut ini pula akan dipaparkan bagaimana meng-insert file flash (swf) ke dalam file powerpoint sehingga menghasilkan desain media pembelajaran berbasis presentasi yang interaktif

Hasil ubahan dan insert file swf ini sangat membantu dan menarik perhatian peserta untuk tetap eksis mengikuti presentasi Anda, berikut ini trik mengubahnya dan memasukkan file flash ke dalam powerpoint :

  1. Syarat, dikomputer Anda sudah terinstal program iSppring dan Swiff Player (kalau belum silahkan install dengan sebelumnya download iSpring dan Swiff-Player)
  2. Buka file animasi fisika Anda yang telah dibuat di powerpoint, jika animasi Anda ingin dijalankan dengan automatis (tanpa menggunakan click atau enter) maka sebaiknya pada efek animasinya (start) tidak menggunakan on clik tetapi lebih disarankan memakai efek animasi-start : after previous
  3. Pastikan bahwa slide animasi yang mau diubah sudah sesuai keinginan Anda dengan cara jalankan (slide show atau tekan F5)
  4. Jika Anda menggunakan versi 2007, maka pilih iSpring (pada addres bar) lalu click Publish, maka muncul kotak dialog
  5. Pada kotak dialog :
    • Presentation title = silahkan ganti nama slide 1 menjadi (sesuai nama file yang Anda inginkan)
    • Slide range = klik selected slide (1 slide) slide aktif akan dipublish
    • Options = tidak usah beri tanda centang (silahkan pelajari selanjutnya, jika Anda sudah mahir, maka Anda dengan sendirinya dapat mengerti tiap pilihan pada options)
  6. Tunggu beberapa saat, maka file Anda sudah jadi Flash dan secara otomatis akan dimainkan di Movie Flash, jika file Anda berlogo winamp atau semacamnya maka klik kanan lalu click Open With – Swiff Player (silahkan lihat hasilnya)









Langkah-langkah di atas adalah bagaimana kita mengubah animasi dalam bentuk PowerPoint lalu diubah menjadi Flash Movie (SWF), pada langkah berikut ini, kita akan menampilkan file atau animasi yang telah diubah menjadi Flash Movie (SWF) ke dalam halaman slide PowerPoint, dengan cara berikut ini:

  1. Masih di halaman kerja, silahkan klik iSpring pada address bar dan klik Insert Flash
  2. Pada kotak dialog temukan file flash Anda dan open
  3. Kembali ke halaman powerpoint dan file flash sudah masuk, tetapi ukuran flashnya memenuhi halaman kerja powerpoint, silahkan ubah ukuran dengan klik kanan dan pilih Format Control (ubah ukuran dan posisinya) lalu ok, silahkan jalankan (F5)

 


Merancang Template PowerPoint


 langkah-langkah Merancang Template PowerPoint:


  1. Buka PowerPoint
  2. Pilih View pada menu
  3. Klik Slide Master, maka akan muncul beberapa halaman slide beserta format penulisannya
  4. Pilihlah sebuah gambar atau Anda bisa membuat gambar sendiri (Manfaatkan Insert-Shapes), dan sbg. Misalkan Gambar backgroundnya adalah foto Anda maka klik Insert lalu pilih Picture dan temukan lokasi gambar tersebut lalu Ok (insert)
  5. Gambar masih aktif, silahkan pilih format lalu klik Send to Back (gambar tersebut posisinya paling belakang)
  6. Lepaskan ke-aktifan gambar dengan mengklik di luar posisi gambar
  7. Pada menu Slide Master (posisinya paling awal diantara menu) klik Close Master View
  8. Maka kumpulan slide akan menghilang secara otomatis tinggal satu slide
  9. Template atau background sudah jadi, hal ini dibuktikan ketika gambar yang dimasukkan tidak dapat di edit atau bergerak
  10. Agar supaya template tersebut juga digunakan untuk slide-selide selanjutnya maka cukup duplikate slide tersebut



Menyimpan Template
Menyimpan template cukup mudah, asalkan desain tersebut sudah sesuai dengan keinginan Anda, dengan cara:

  1. Klik Office Button
  2. Pilih Save As
  3. Pilih Other Formats
  4. Ketikkan Nama lalu pilih type file pada Save as type: PowerPoint Template (perhatikan lokasi penyimpanan Anda)
  5. Akhiri klik Save, maka template akan tersimpan

Menggunakan Template

  1. Buka PowerPoint
  2. Pilih menu Design
  3. Lihat semua background pada Theme dengan mengklik More
  4. Klik Browse for Themes
  5. Pilih template yang telah tersimpan oleh Anda, setelah ketemu aktifkan dan klik Aply
  6. Walaupun dengan menambahkan new slide, secara otomatis template yang sudah ada akan menjadi template slide-slide selanjutnya



















Presentasi Berjalan Otomatis


Dalam dunia pendidikan khususnya pada proses belajar mengajar di kelas ada yang namanya proses penguatan yang bertujuan memberikan motivasi dll kepada siswa, penguatan yang dimaksud adalah suatu proses yang diberikan oleh guru kepada siswa, banyak cara yang bisa dilakukan seperti memberikan semangat dengan ungkapan atau kata-kata positif atau mendekati siswa lalu menepuk-nepuk pundak siswa.

Lalu bagaimana jadinya kalau seorang guru yang menggunakan sebuah media pembelajaran berbasis presentasi dengan aplikasi powerpoint. Apakah bisa? Memberikan penguatan sambil memberikan motivasi kepada siswanya atau pulang balik antara mendekati siswa lalu kembali lagi ke media presentasi yang mau dijalankan. Kalau hal ini terjadi alangkah beratnya seorang guru yang harus bolak-balik menjalankan presentasi kemudian mendekati siswa lagi.

Pada tutorial kali ini saya akan memberikan tips untuk mengurangi beban seorang guru atau pemateri untuk tidak susah menghadapi permasalahan-permasalahan di atas, dimana seorang guru hanya tinggal menjelaskan materi pelajaran sambil memberikan motivasi kepada siswa yang ada disekitarnya dan media presentasi tetap jalan secara otomatis.

Ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka file media presentasi powerpoint 2007 Anda
  2. Hitunglah waktu yang Anda butuhkan untuk menjelaskan materi pada media presentasi Anda, misalnya Anda membutuhkan waktu 2 menit tiap slide. Lanjutkan dengan meng-klik Animation pada Toolbar (Gambar bag. 1)


  1. Beri tanda centang pada kotak Automatically After di Advance Slide (Gambar bag. 2) lalu berikan waktu pada tiap slide (Gambar bag. 3, waktu = 2 menit)
  2. Akhiri dengan mengklik Apply to All,
    klik ini bertujuan untuk memberlakukan bahwa waktu slide aktif akan berpindah ke halaman slide selanjutnya adalah sekitar 2 menit dan berlaku untuk semua slide (cukup waktu menjelaskan materi dan mendekati siswa). Artinya, jika Anda mempunyai file yang memiliki slide sebanyak 5 halaman, maka dibutuhkan waktu 10 menit untuk aktif atau slide show, lalu kembali lagi ke halaman kerja powerpoint ditambah dengan waktu yang Anda berikan pada animasi teks atau gambar. Jadi total waktu semuanya lebih dari 10 menit.

Catatan:
Bila Ada animasi pada pada slide Anda, maka animasi tersebut akan berjalan otomatis bukan lagi di klik baru akan berjalan walaupun Anda memberikan perintah pada animasi tersebut On Click.
Selain tips di atas, Anda dapat juga menggunakan mouse yang berfungsi sebagai remote control.



Memberi Nama Gambar di PowerPoint


Memberi nama pada gambar yang dibuat pada halaman kerja PowerPoint sangat memberi manfaat, salah satu manfaat yang paling besar adalah
lebih mudah menentukan nama dan gambarnya ketika ingin memberikan fungsi tombol (trigger). Jika gambar-gambar tersebut hanyalah gambar-gambar biasa maka perubahan nama tidak perlu dilakukan, kecuali jika ingin dijadikan tombol.

Misalnya Ada membuat tombol dengan gambar segitiga sama kaki (isosceles triangle) yang akan digunakan menjalankan animasi, namun ketika tidak memberikan nama pada gambar tersebut (misalnya dengan nama tombol animasi) maka kita akan menemukan kesulitan untuk memilih gambar tersebut sebagai tombol karena nama-nama yang digunakan masih menggunakan nama standar (bahasa Inggris) sesuai jenis gambarnya. Lain halnya jika gambar tombol sudah diberi nama sesuai dengan yang kita inginkan maka akan lebih mudah menemukannya.







Bagaimana caranya?, ikut langkah-langkah berikut ini:

  1. Buatlah gambar apa saja yang ingin kita jadikan sebagai tombol play (trigger, baca cara membuat tombol/trigger), misalnya gambar Isosceles Triangle
  2. Aktifkan gambar tersebut (klik)
  3. Pilih menu Format
  4. Klik Selection Pane, maka akan muncul kotak dialog Selection and Visibility, pada bagian bawah muncul semua nama-nama gambar yang terdapat pada halaman kerja PowerPoint (jika ada 3 jenis gambar pada halaman kerja PowerPoint maka nama gambar juga terdapat 3)


  1. Untuk mengubah nama asli gambar tersebut adalah dengan cara mengaktifkan gambar yang terdapat di halaman kerja PowerPoint lalu mengklik double pada Selection and Visibility (pada bagian ini nama gambar akan berwarna abu-abu)
  2. Gantilah namanya dengan nama yang diinginkan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar