"Sesungguhnya yang memakmurkan masjid Allah hanyalah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta (tetap) melaksanakan shalat, menunaikan zakat, dan tidak takut (kepada apa pun) kecuali kepada Allah. Maka mudah-mudahan mereka termasuk orang-orang yang mendapat petunjuk." (QS. At-Taubah: 18)
“Maka berperanglah kamu pada jalan Allah, tidaklah kamu dibebani melainkan dengan kewajiban kamu sendiri. Dan kobarkanlah semangat Para mukmin (untuk berperang). Mudah-mudahan Allah menolak serangan orang-orang yang kafir itu. Allah Amat besar kekuatan dan Amat keras siksaan(Nya)”. (QS. An Nisa : 84)
“Bagian negeri yang paling disenangi Allah adalah masjid-masjidnya dan bagian negeri yang paling dibenci Allah adalah pasar-pasarnya.” (HR. Muslim dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu)
Segala puji bagi Alloh. Shalawat dan salam kpd Rasulullah SAW.
Sesungguhnya, tauhid adalah kewajiban pertama yg diserukan oleh para rasul, dan ia merupakan landasan utama dari misi dakwah mereka.
Allah berfirman yg artinya: Dan sesungguhnya Kami telah mengutus rasul pada tiap2 umat (utk menyerukan): sembahlah Allah (saja), dan jauhilah Thaghut. (QS. An Nahl :36)
Seorang sahabat mendatangi pasar dan berkata, wahai saudra q, dimasjid sedang dibagikan warisan Nabi SAW. maka seketika orng yg berda dipasar mendatangi masjid
sesampainya disana yang ada hanya halaqoh2 kecil. lalu seorang bertanya.
"mana warisan nabi itu?"
Ilmu itu adalah warisan Nabi (Al-Qur'an dan As-Sunnah).
“Hendaknya orang-orang yang telah meninggalkan beberapa kali shalat Jum’at segera menghentikan perbuatan mereka atau Allah akan menutup hati mereka kemudian mereka benar-benar menjadi golongan orang-orang yang lalai.” (HR. Muslim dalam Kitab al-Jumu’ah, as-Syamilah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar